Langsung ke konten utama

postingan manteb

Logo pondok pesantren darussalam kotamadya pematang siantar martoba kotamadya pematang siantar sumatera utara indonesia 21137

syarat tanaqudh beserta contoh nya

bismillah.....
SYARAT TANAQUDH
1.    Kesamaan maudhu ( mubtada’)
Contoh tanaqudh Kesamaan maudhu ( mubtada’) yang benar :
thohir sekolah dengan  thohir tidak sekolah.
Contoh di atas dikatakan tanaqudh karena kesamaan maudhu (mubtada’).

Contoh tanaqudh maudhu ( mubtada’) yang salah:
thohir sekolah dengan abbas tidak sekolah.
Contoh di atas dikatakan bukan tanaqudh karena tidak ada kesamaan maudhu (mubtada’).

2.    Kesamaan mahmul (khabar)

Contoh tanaqudh Kesamaan mahmul (khabar) yang benar:
Thohir pergi ke kantor dengan  thohir tidak pergi ke kantor.
Contoh di atas dikatakan tanaqudh karena ada kesamaan mahmul (khabar).

Contoh tanaqudh yang salah:
Thohir pergi ke kantor dengan Thohir memasak ikan.
Contoh di atas dikatakan bukan tanaqudh karena tidak ada kesamaan mahmul (khabar).

3.    Kesamaan waktu (zaman)
Contoh tanaqudh yang benar:
Thohir mengaji sekarang dengan Thohir tidak mengaji sekarang .
Contoh di atas dikatakan tanaqudh karena ada kesamaan waktu.                                       

Contoh tanaqudh yang waktu (zaman) salah:
thohir mengaji sekarang dengan Thohir tidak mengaji kemarin.
Contoh di atas dikatakan bukan tanaqudh karena tidak ada kesamaan waktu.

4.    Kesamaan makan (tempat)

Contoh tanaqudh yang benar:
Thohir duduk di rumah dengan Thohir tidak duduk di rumah .
Contoh di atas dikatakan tanaqudh karena ada kesamaan tempat.

Contoh tanaqudh yang salah:
Thohir duduk di rumah dengan Thohir tidak duduk di kantor.
Contoh di atas dikatakan bukan tanaqudh karena tidak ada kesamaan tempat.

5.    Kesamaan quwwah dan fi’il

Contoh tanaqudh yang benar bil fi'il saja:
bear ialah sesuatu yg kita buat dari Anggur dengan  bear ialah bukan sesuatu yg kita buat dari Anggur.
Contoh di atas dikatakan tanaqudh karena ada kesamaan cara/fi’il.
(dibuat supaya menjadi.)

Contoh tanaqudh yang benar bil quwah saja:
cuka  ialah anggur yg dengan sendiri nya berubah menjadi cuka dengan cuka  bukanlah anggur yg dengan sendiri nya berubah menjadi cuka.
Contoh di atas dikatakan tanaqudh karena ada kesamaan cara/quwah.
(dengan sendiri nya berubah.)
Contoh tanaqudh yg ada kesamaan di quwah & fi’il bersamaan  tidak ada.

Contoh tanaqudh yang salah:
Anggur ialah cuka dengan Anggur bukan cuka.
Contoh di atas dikatakan bukan tanaqudh karena tidak ada kesamaan cara/ quwwah dan fi’il.
Yang satu dibuat supaya menjadi, dan yang satu menjadi dengan sendirinya.

6.    Kesamaan kulli & juz’i (sebagian & keseluruhan)

Contoh tanaqudh juz’i yang benar:
santri darussalam sebahagian nya tampan dengan  santri darussalam sebahagian nya tidak tampan .
Contoh di atas dikatakan tanaqudh karena ada kesamaan juz’i
( kuantitasnya, (kuantits  /ku·an·ti·tas/ n banyaknya (benda dan sebagainya); jumlah (sesuatu) )

Contoh tanaqudh kulli yang benar:
santri darussalam semua nya tampan dengan  santri darussalam semua nya tidak tampan
Contoh di atas dikatakan tanaqudh karena ada kesamaan kulli kuantitasnya.

Contoh tanaqudh kulli & juz’i yang salah:
banat darussalam sebagian nya sholehah dengan tidak semua banat darussalam sholehah .
Contoh di atas dikatakan bukan tanaqudh karena tidak ada kesamaan kulli & juz’i.

7.    Kesamaan asy-syarat.

Contoh tanaqudh asy-syarat (Isi syarat) yang benar:
thohir akan mengajar jika sehat   dengan  thohir tidak mengajar jika sehat.
Contoh di atas dikatakan tanaqudh karena ada kesamaan syarat pada dua qadhiyah.

Contoh tanaqudh asy-syarat  yang salah:                                                                                        
thohir akan mengajar jika sehat dengan  thohir tidak mengajar jika tidak sehat.
Contoh di atas dikatakan bukan tanaqudh karena tidak ada kesamaan isi syarat pada dua qadhiyah.

8.    Kesamaan idhafah (sandaran)

Contoh tanaqudh idhafah (sandaran) yang benar:
Ust. iskandar Abu aiys guru darussalam dengan Ust. iskandar Abu aiys tidak/bukan guru darussalam.
Contoh di atas dikatakan tanaqudh karena ada Kesamaan idhafah (sandaran)

Contoh tanaqudh idhafah (sandaran) yang salah:
Ust iskandar Abu aiys guru darussalam dengan Ust.iwan Abu barkhoya tidak/bukan guru darussalam.
Contoh di atas dikatakan bukan tanaqudh karena tidak ada kesamaan idhafah (sandaran).

selesai.

Komentar

  1. maafkan saya, saya ingin bertanya setakat yg saya tahu apabila kedua2 qadiyyah sama dari sudut kam bukankah taqabul baina qadaya itu berada dalam bahagian tadad, kerana tadad ialah pernyataan yg kedua2nya sama dari sudut kam dan berbeza dari sudut kaif

    BalasHapus
  2. blh perjelaskan sumber rujukan yg digunakan maaf atas segala kekhilafan

    BalasHapus

Posting Komentar